Aksioma MI Tingkat KKM Lebaksiu Tahun 2017
Ajang Kompetisi Seni dan Olahraga Madrasah (Aksioma) merupakan salah satu program Kementerian Agama untuk menyukseskan penyelenggaraan pendidikan madrasah sesuai dengan tujuan pendidikan nasional. Aksioma telah dilaksanakan sejak tahun 2009 dengan memberdayakan Kelompok Kerja Madrasah (KKM) di tingkat MI, MTs, dan MA.
Guna mempersiapkan kontingen yang akan menjadi peserta aksioma di tingkat Kabupaten Tegal tanggal 13 s.d 15 Maret 2017 di Bumijawa, maka KKM MI Kecamatan Lebaksiu menyelenggarakan seleksi. Menurut ketua panitia, kegiatan Aksioma Tingkat MI Kecamatan Lebaksiu bertujuan untuk membangun citra madrasah sebagai basis pengembangan rohani, jasmani, skill, dan intelektualitas. Mengembangkan potensi dan kreatifitas peserta didik, membangun budaya kompetisi secara sehat dan sportif. Menumbuhkembangkan kepercayaan diri peserta didik. Membangun rasa kebersamaan antara peserta didik madrasah dalam satu kecamatan.
Selain peserta dan official (pembina) dalam acara Pembukaaan Pelaksanaan Aksioma ini dihadiri oleh H. Kasori, S.Ag selaku Kasi Mapenda Kementerian Agama Kabupaten Tegal beserta Kepala MI dan segenap pengurus KKM MI Kecamatan Lebaksiu.
Kompetisi yang bertemakan "sehat, unggul, dan berdaya saing global" ini diikuti kurang lebih 300 peserta didik dan dilaksanakan tanggal 1 - 2 Maret 2017 serta bertempat di MI Mafatikhul Huda Desa Kambangan merupakan hasil kerjasama dan gotong royong segenap Madrasah Ibtidaiyah se-Kecamatan Lebaksiu. Adapun jenis lombanya adalah:
Kompetisi yang bertemakan "sehat, unggul, dan berdaya saing global" ini diikuti kurang lebih 300 peserta didik dan dilaksanakan tanggal 1 - 2 Maret 2017 serta bertempat di MI Mafatikhul Huda Desa Kambangan merupakan hasil kerjasama dan gotong royong segenap Madrasah Ibtidaiyah se-Kecamatan Lebaksiu. Adapun jenis lombanya adalah:
Cabang Seni Aksioma:
- Tilawah
- Kaligrafi
- Pidato Bahasa Indoenesia
- Pidato Bahasa Arab
- Puisi
- Solo Song
Cabang Olah Raga Aksioma
- Lari 80 m untuk Putra dan 60 m untuk Putri
- Lompat Tinggi
- Lompat Jauh
- Bulu Tangkis
- Tenis Meja
- Bola Volli mini khusus untuk putra
Selamat berjuang bagi para kontingen. Buktikan bahwa madrasah lebih baik, lebih baik madrasah bukan sekedar slogan.
0 Response to "Aksioma MI Tingkat KKM Lebaksiu Tahun 2017"
Post a Comment